Effect tim MPL ID akan kembali lagi ke dalam shop di Season 12 kali ini, dan bocoran mengatakan musim ini para tim tidak mendapatkan sticker emote lagi.
Beberapa musim ke belakang, kita selalu disambut dengan rilisnya stiker tim MPL ID yang baru. Hal ini mulai menjadi sebuah fitur yang selalu ditunggu-tunggu setiap musim.
Masuk ke musim yang baru, dengan adanya tim baru yang berpartisipasi juga ternyata Moonton memberikan sebuah fitur effect baru untuk para tim yang berpartisipasi.
Bagi yang belum mengetahui, effect di dalam MLBB ada banyak selain Sticker Emote, seperti Recall, Spawn, dan lain-lainnya. Kira-kira efek baru apa yang akan muncul nantinya?
BACA JUGA: Event Beyond the Clouds MLBB: Cara Dapat Skin Gratis
Effect Baru Tim MPL ID Season 12: Notification Tim
Bocoran didapatkan dari CEO RRQ Andrian Pauline yang melakukan live di Instagram nya pada Selasa (1/8/2023) malam.
Di sana AP mengatakan kalau dirinya sedang dihadapi sebuah fitur baru dari MPL Indonesia untuk musim ke-12 kali ini, dan bukan berupa emote lagi.
AP mengatakan kalau nantinya para tim akan mendapatkan sebuah notification khusus untuk setiap tim, dan bisa digunakan oleh para pemain MLBB nih.
BACA JUGA: Sanksi Resmi Diturunkan Kepada Geek Renz dan AE Arsss di MPL ID S12
Photo via: MPL Indonesia
Bagi yang belum mengetahui, notification di MLBB adalah bingkai yang muncul ketika kalian mendapatkan kill, double kill, bahkan sampai ke savage.
Untuk saat ini, notification pun sudah ada banyak merilis jenis-jenisnya, terutama saat melakukan kolaborasi seperti Sanrio, Jujutsu Kaisen, Star Wars, dan masih banyak lagi.
"Jadi kalian tau enggak guys, notification yang double kill, triple kill, Maniac, Savage itu kan ada notification nya di atas. Nah itu nanti di patch yang baru, enggak ada stiker tim lagi, adanya notification itu," ucap AP dalam live Instagram nya.
Untuk musim ini artinya para pemain MLBB tidak akan spam sticker tim MPL lagi nih, dan harus menggunakan stiker yang lama untuk mengeluarkan emote.
BACA JUGA: Baru Week 2, Peak Viewers Derbi Klasik MPL ID S12 Sudah Kalahkan Angka Tertinggi Musim Lalu
Di patch baru nanti, artinya jika kalian ingin memamerkan effect baru dari tim favorit kalian, minimal harus mendapatkan kill terlebih dahulu.
Kabarnya juga mulai hari Rabu (2/8/2023) akan keluar beberapa teaser mengenai notifikasi baru tim MPL ID nih, kira-kira siapa yang keren ya?
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram,dan Facebook untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
No comments:
Post a Comment