[New post] Lord Rangga Berikan Ucapan Selamat Kepada RRQ Hoshi atas Juara MPL ID Season 9
Pavel Tanujaya posted: " Sebagai salah satu sosok yang cukup dikenal banyak orang, Lord Rangga memberikan ucapan selamat kepada RRQ Hoshi atas juara MPL ID Season 9. Gelaran MPL ID Season 9 yang telah selesai pada minggu kemarin, ternyata memancing banyak sekali penonton di s"
Sebagai salah satu sosok yang cukup dikenal banyak orang, Lord Rangga memberikan ucapan selamat kepada RRQ Hoshi atas juara MPL ID Season 9.
Gelaran MPL ID Season 9 yang telah selesai pada minggu kemarin, ternyata memancing banyak sekali penonton di seluruh Indonesia, termasuk Rangga Sasana.
Pastinya kalian semua sudah mengenal sosok yang juga dikenal sebagai lord Rangga ini bukan? Ia adalah Sekretaris Jenderal Sunda Empire yang pernah viral di media sosial.
Ucapan Lord Rangga Kepada RRQ yang Juara MPL ID Season 9
Melalui unggahannya di Instagram pribadi, ia memberikan ucapan pertama untuk esports Indonesia. Dalam unggahan tersebut terlihat lambang MPL beserta dengan dukungannya terhadap esports di Tanah Air.
Seperti yang kita ketahui sudah mulai ada banyak sekali pihak yang mendukung perkembangan dari esports itu sendiri. Pemerintah pun sudah mulai mengirimkan 5 divisi esports menuju SEA Games 2021 nanti.
Lord Rangga terlihat sangat tertarik dengan esports Mobile Legends di Indonesia. Ia melihat game tersebut sebagai olahraga dan kreatifitas untuk generasi saat ini.
"Lord Rangga mendukung esports Mobile Legends sebagai olahraga dan kreatifitas bagi generasi yang memiliki prestasi nasional dan internasional. Khususnya bisa menumbuhkan nasionalisme, nilai tambah, dan dapat membantu peningkatan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia dan Dunia," tulis Lord Rangga di Instagram.
Saat pertandingan final MPL ID Season 9 telah berhasil dilaksanakan, Lord Rangga kembali mengunggah gambar di Instagramnya untuk mengucapkan selamat kepada RRQ Hoshi.
Ia mengucapkan selamat dan sukses kepada Vyn dan kawan-kawan, siapa tahu tim RRQ Hoshi bisa mendapatkan sebuah hal yang berlimpah dari Lord Rangga nih.
Masih ada banyak lagi sosok influencer dan YouTuber yang cukup mendukung perkembangan esports Indonesia belakangan ini sobat RevivaL, jadi bagi kalian para penikmat esports jangan merusak nama baiknya ya.
No comments:
Post a Comment