Offlaner Team Spirit Magomed "Collapse" Khalilov, mengungkapkan ketidakinginannya datang ke Bali Major Dota 2.
Bali Major merupakan destinasi terakhir bagi para tim Dota 2 yang ingin menambah dan mengumpulkan point DPC agar bisa lolos ke The International 12 (TI12).
Selain Team Aster, Tundra Esports, dan PSG.LGD yang terlebih dahulu telah dipastikan hadir di Tanah Air.
Team Spirit juga berpeluang besar untuk bisa mengamankan slot Bali Major mereka.
BACA JUGA: Korban Bully, Caster Tiongkok Yammers Meninggal Dunia Karena Bunuh Diri
Jarak Jadi Alasan Collapse Enggan ke Bali Major Dota 2
Team Spirit saat ini pun masih belum terkalahkan sepanjang DPC EEU tour 3 berjalan dengan rekor 5-0.
Kemenangan melawan BetBoom di pertandingan terakhir membuat Team Spirit berpeluang besar mengikut major selanjutnya.
BACA JUGA: Talon Mikoto Ingin Lawan Team Spirit Lagi, Punya Alasan Unik
Photo via: Nix Twitch
Melalui wawancara bersama content creator Rusia Nix, Collapse berbicara mengenai Bali Major yang merupakan major terakhir musim DPC 2023.
Pemain kunci Team Spirit yang memenangkan TI10 ini mengungkapkan bahwa ia tidak ingin pergi ke Bali karena sangat jauh.
"Seperti yang kau tahu, saya tidak ingin pergi ke Bali, karena sangat jauh, (dan) saya tidak tahan dengan penerbangan seperti itu. Jika memungkinkan untuk terbang saya lebih memilih satu setengah jam, ya dengan senang hati.
Saya rasa penerbangan (ke Bali) akan memakan waktu 12-16 jam, mungkin lebih. Saya belum pernah ke Bali, kurasa itu akan baik-baik saja. Saya tidak keberatan," ucap Collapse.
BACA JUGA: PRX Juara VCT Pacific 2023, F0rsaken Waspadai Tim Ini di Master Tokyo
Photo via: Team Spirit Twitter
Membutuhkan 1 kali kemenangan untuk memastikan slot Bali Major, Team Spirit akan berjumpa dengan tim One Move pada tanggal 1 Juni.
Bali Major akan mempertemukan 18 tim dari 6 region berbeda yang akan memperebutkan hadiah sebesar $500.000 dan 1200 poin DPC.
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
No comments:
Post a Comment